SRIKANDI (Integrated Dynamic Archival Information System)

Versi Terbaru

Versi
Memperbarui
31 Mei 2025
Kategori
Google Play ID
Instal
50.000+

App APKs

SRIKANDI APP

SRIKANDI (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi) adalah aplikasi berbasis digital yang dikembangkan oleh Pemerintah Indonesia sebagai upaya modernisasi dan digitalisasi pengelolaan arsip di lingkungan Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah. Aplikasi ini dikembangkan dengan tujuan utama untuk mengintegrasikan sistem kearsipan dinamis antar Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah sehingga tercipta tata kelola arsip yang lebih efisien, transparan, aman, dan akuntabel.

Fitur dan Fungsi Utama:
Pengelolaan Arsip Dinamis: SRIKANDI memfasilitasi pengelolaan arsip dinamis yang digunakan dalam kegiatan administrasi sehari-hari, yang meliputi, penciptaan arsip, penggunaan dan pemeliharaan arsip serta penyusutan arsip.

Sistem Terintegrasi: Aplikasi ini digunakan oleh Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah, memungkinkan bagi pakai arsip secara efisien antar Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah.
Keamanan: SRIKANDI menerapkan sistem keamanan berlapis, termasuk penggunaan tanda tangan digital untuk menjaga autentikasi dan integritas arsip serta melindungi dari akses yang tidak sah.

Penyimpanan Arsip Digital : Arsip yang masuk ke dalam sistem SRIKANDI diubah menjadi format digital, yang memudahkan pencarian, pengelolaan, dan pemeliharaan jangka panjang, sehingga mengurangi ketergantungan pada arsip fisik.

Pemantauan dan Audit: Aplikasi ini mendukung pelacakan aktivitas dan histori pengelolaan arsip, memungkinkan monitoring terhadap siapa saja yang mengakses, memodifikasi, atau mengarsipkan dokumen, yang sangat berguna dalam konteks audit dan kepatuhan regulasi.

Integrasi : SRIKANDI merupakan bagian dari inisiatif SPBE yang diimplementasikan untuk mempercepat digitalisasi administrasi pemerintahan.

Kemudahan Akses : Dengan adanya aplikasi ini, Aparatur Sipil Negara bisa mengakses arsip yang dibutuhkan kapan saja dan dari mana saja, asalkan memiliki izin yang diperlukan.

Manfaat SRIKANDI:
Efisiensi waktu dan biaya: Mengurangi waktu yang dibutuhkan dalam pencarian dan pengelolaan arsip secara manual.
Transparansi : Memastikan bahwa semua proses terkait arsip bisa dilacak, sehingga meningkatkan akuntabilitas.
Keamanan Arsip : Mengurangi risiko kerusakan atau kehilangan arsip fisik dan memastikan keamanan data dengan menggunakan teknologi enkripsi dan autentikasi.
Pemenuhan regulasi: Mempermudah Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah dalam memenuhi persyaratan kearsipan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Penerapan di Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah:
SRIKANDI dirancang untuk digunakan oleh seluruh Instansi Pusat dan Pemerintah Daerah, dari tingkat pusat hingga daerah. Aplikasi ini diharapkan dapat mengatasi tantangan pengelolaan arsip yang sering kali tersebar di berbagai platform dan kurang terintegrasi, sehingga menciptakan manajemen arsip yang lebih terstruktur dan modern.

Secara keseluruhan, SRIKANDI menjadi bagian penting dalam transformasi digital di Indonesia, terutama dalam meningkatkan efisiensi dan kualitas tata kelola arsip di lingkungan pemerintahan.
Baca selengkapnya

Iklan